Contoh Tugas OKK STIKOM SURABAYA


Hari ini 15 Agustus 2011 ada yang berbeda dengan hari ini. Hari ini aku mulai masuk ke Perguruan Tinggi. Ya, setelah 3 tahun menempuh pahit manis kehidupan dibangku SMA, akhirnya sekarang saya kuliah. Dan kampus yang akan menjadi tempat saya membentuk kepribadian dan menyiapkan diri untuk menghadapi dunia kerja tersebut adalah STIKOM Surabaya.


Hari ini meskipun sedang berpuasa, pagi-pagi yang biasanya sehabis makan sahur saya tidur lagi, kali ini saya berusaha sekuat tenaga untuk tetap terjaga. Ya, hari ini adalag hari pertama saya menginjakkan kaki di STIKOM dan di hari ini pula kegiatan di kampus IT ini dimulai. Kegiatan awal yang haris saya ikuti adalah kegiatan Orientasi Kehidupan Kampus atau biasa di kenal oleh anak-anak STIKOM dengan nama OKK. Seperti namanya kegiatan ini adalah kegiatan yag rutin diselenggarakan oleh setiap kampus, termasuk STIKOM untuk Mahasiswa barunya guna mengenalkan dan membiasakan Mahasiswa Baru pada kehidupan kampus.

Pertama datang ke Kampus, masih agak kiku’ karena belum banyak kenal sama sesama Mahasiswa Baru apalagi kakak kelas. Jam 7 tepat saya dan teman-teman mahasiswa baru lainnya dikumpulkan di Arena Prestasi lt.9 STIKOM. Wow.. Kampusku ini keren banget, lapangan basket yang biasanya ada di lantai bawah atau di luar gedung, Eh di STIKOM lapangannya ada di dalam gedung dan di lantai 9 pula.

Setelah sejenak terkagum-kagum dan bingung ini mau di ngapain, akhirnya saya bertemu dengan teman-teman satu jurusan dan satu kelompok. Ya, agenda pertama kita dikumpulkan adalah pembagian kelompok untuk kegiatan OKK. Di sini saya ketemu kakak Kolega Senior saya. Kakak Kolega Senior atau yang biasa di panggil KS saya bernama Rizal. Ya mulai sini OKK dimulai.. Pengen tahu cerita selanjutnya, tunggu dipostingan saya yang lain.

Baca yang lainnya...



2 komentar:

VPS Murah said...

Selamat datang di dunia kampus :D wah sebentar lagi udah UAS ya? :D

Web Development said...

Very informative, keep posting such good articles, it really helps to know about things.

Post a Comment

Copyright © 2008 - Aziz Personal Blog - is proudly powered by Blogger
Smashing Magazine - Design Disease - Blog and Web - Dilectio Blogger Template - cisthouse Friendster